|
FKK (FORUM KOMUNIKASI DAN KERJASAMA)
FKK merupakan salah satu unit kegiatan yang berada di bawah Yayasan Werdhi Wisata Sekolah Tinggi Pariwisata Bali.
Fungsi dari Forum Komunikasi dan Kerjasama ini adalah untuk memfasilitasi kepentingan Mahasiswa/Alumni Sekolah Tinggi Pariwisata Bali, Lembaga Yayasan Werdhi Wisata Sekolah Tinggi Pariwisata Bali dan Industri Pariwisata dalam hal penyediaan tenaga kerja profesional di bidang Industri Pariwisata yang meliputi informasi tentang kesempatan pelatihan kerja (training) , kerja paruh waktu (daily worker) maupun kerja waktu penuh (full time).
Tujuan Forum Komunikasi dan Kerjasama (FKK) adalah :
Membantu Pihak Industri dalam memenuhi kebutuhan tenaga kerja yang berkualitas
Membantu lembaga dalam mengidentifikasi kualitas pekerja yang diperlukan oleh pasar kerja
Menjalin komunikasi dan kerjasama yang baik dan intensif dengan pihak industri Pariwisata
Sebagai member, Anda dapat segera login untuk bisa menggunakan seluruh fasilitas FKK.
Jika anda belum terdaftar sebagai member, silahkan klik disini untuk mendaftar sebagai pencari kerja/job seeker ataupun disini untuk mendaftar sebagai penyedia lapangan kerja/employer. |
|
|
|